Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2012

Melati Si Puspa Bangsa

Bunga melati ( Jasminum sambac ) merupakan bunga yang tak pernah lekang dimakan waktu. Salah satu puspa bangsa ini begitu lekat dengan keseharian masyarakat Indonesia. Bunga melati dengan bentuknya yang mungil, warnanya yang putih dan baunya yang harum merupakan simbol kesucian, keelokan budi dan kesederhanaan. Bunga melati bermanfaat sebagai bunga tabur, bahan industri minyak wangi, kosmetika, parfum, farmasi, penghias rangkaian bunga dan bahan campuran atau pengharum teh . Bunga melati memiliki kandungan sejumlah senyawa kimia penting seperti indole, linalcohol, asetat benzilic, alkohol benzilic, dan jasmon yang banyak digunakan sebagai obat demam, sakit kepala, sesak nafas, radang ginjal, sengatan lebah dan sebagainya.

Bertani di Lahan Pasir Pantai

Peningkatan penduduk yang cepat menyebabkan jumlah bahan pangan yang diperlukan manusia juga akan semakin bertambah, namun dalam kenyataannya peningkatan produksi pangan dunia tidak mampu untuk mengejar kecepatan pertambahan penduduk. Akibat lain dari pertambahan penduduk adalah diperlukannya lahan yang lebih banyak untuk memenuhi kebutuhan manusia akan tempat tinggal, sehingga lahan pertanian semakin jauh berkurang. Apalagi saat ini sangat banyak lahan subur pertanian dialih fungsikan sebagai tempat aktivitas selain pertanian. Mengingat masalah tersebut, salah satu alternatif yang dapat dilakukan adalah perluasan areal pertanian ke arah lahan marjinal. Lahan marjinal merupakan lahan yang bermasalah dan mempunyai faktor pembatas tinggi untuk tanaman. Salah satu lahan marjinal yang memiliki potensi tinggi untuk dikembangkan di Indonesia adalah lahan pantai, sebab Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki beribu-ribu pulau sehingga memiliki pantai yang sangat luas. Indonesia

PERTANIAN ORGANIK VS HIDROPONIK

Saat ini semakin banyak perdebatan mengenai mana yang lebih baik, apakah hasil tanaman organik atau hidroponik. Perdebatan yang cukup kompleks dikalangan masyarakat bahkan pelaku bisnis pertanian ini muncul  karena semakin tingginya tingkat kesadaran masyarakat akan hasil pertanian yang aman dan baik bagi manusia dan alam, yang bahkan kemudian paradigma ini kian menjadi tren. Saat ini masyarakat semakin tertarik dengan makanan yang berlabel organik. Bahkan bukan hanya makanan sekarang ini segala sesuatu yang berlabel organik selalu laris manis dan di cari orang dipasaran, Contohnya :beras organik, buah dan sayur organik, kosmetik organik, shampo organik bahkan tas dan pakaian organik menjadi buruan dan tren di masyarakat.

Primo PDF (Untuk Menggabungkan File2 PKM dalam 1 File PDF)

HEI TEMAN TEMAN,, ini udah mulai pendaftaran pkm ke MAWA looo ,, ada info baru niihhh. cek this out! 1. Cara menggabungkan file file PKM dalam satu file yaitu PDF download disini :  KLIK ME!!!  untuk tutorialnya disini :  KLIK ME!!! 2. Panduan pendaftaran PKM ke MAWA download panduan disini  KLIK ME!! BURUAN MENDAFTAR YA KAWAN KAWAN :) . Dateline 9 November 2012 Sumber :  http://forumpkm.uns.ac.id/

Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2012

Peringatan Hari Sumpah Pemuda - Sumpah Pemuda merupakan salah satu momen penting bagi bangsa Indonesia karena pada tanggal 28 Oktober 1928 Bangsa Indonesia dilahirkan, oleh karena itu seharusnya seluruh rakyat Indonesia memperingati momentum 28 Oktober sebagai hari lahirnya bangsa Indonesia, proses kelahiran Bangsa Indonesia ini merupakan buah dari perjuangan rakyat yang selama ratusan tahun tertindas dibawah kekuasaan kaum kolonialis pada saat itu, kondisi ketertindasan inilah yang kemudian mendorong para pemuda pada saat itu untuk membulatkan tekad demi mengangkat harkat dan martabat hidup orang Indonesia asli, tekad inilah yang menjadi komitmen perjuangan rakyat Indonesia hingga berhasil mencapai kemerdekaannya 17 tahun kemudian yaitu pada 17 Agustus 1945.. Kita sebagai generasi penerus harus bangga terhadap semua jerih payah para pemuda yang mempunyai tekad kuat untuk mengikrarkan sebuah sumpah yang menjadi sebuah komitmen warga Indonesia. Dari momen inilah bangsa Indonesia di

Teknik Budidaya Asparagus (Asparagus officinalis.)

A. Iklim     Tanaman Asparagus sangat baik tumbuh pada daerah pegunungan tropic, yaitu dengan suhu antara 10-13ºC, sedangkan untuk daerah perbukitan ketinggian antara 200-1900 m diatas permukaan laut (dpl). Faktor suhu memang cukup berperan terutama berpengaruh terhadap pertumbuhan individu baru. B. Tanah Agar produksi rebung asparagus memuaskan, selain harus ditanam didaerah yang beriklim cocok, tanah juga mempunyai peranan penting. Beberapa jenis tanah yang cocok untuk tanaman asparagus di Indonesia, misalnya: Podsolik merah kuning Dengan curah hujan antara 2.500-3.500 mm setahun tanpa bulan kering. Ketinggian antara 20-1.000 m dpl, ketebalan tanah antara 1-2 m. Bewarna merah kuning dengan tekstur lempung berpasir sampai lempung liat. pH 3,5-5,0.

Tanam Padi Metode S.R.I. (System of Rice Intensification)

Pendahuluan S.R.I. adalah teknik budidaya padi yang mampu meningkatkan produktivitas padi dengan cara mengubah pengelolaan tanaman, tanah, air, dan unsur hara. Metode S.R.I. ini terbukti telah berhasil meningkatkan produktivitas padi sebesar 50 % bahkan di beberapa tempat mencapai lebih dari 100 %. Teknik S.R.I. ini telah berkembang di 36 negara antara lain Indonesia, Kamboja, Laos, Thailand, Vietnam, Bangladesh, Cina, Nepal, Srilanka, Gambia, Madagaskar dan lainnya. Dalam budidaya padi metode S.R.I. ini ada beberapa prinsip yang menjadi ketentuan, yaitu : a.    Tanam bibit muda berusia kurang dari 12 hari setelah sebar (hss) ketika bibit masih berdaun 2 helai. b.    Tanam bibit satu lubang satu batang dengan jarak tanam biasa 25 Cm x 25 Cm, 30 Cm x 30 Cm atau legowo 2. c.    Pindah tanam harus hati-hati karena batang masih lemah dan akar tidak putus dan ditanam tidak dalam. d.    Pemberian air maksimal 2 Cm dengan cara intermitten (berselang). e.    Penyiangan sejak

Budidaya Sapi Potong

I. Pendahuluan. Usaha peternakan sapi potong mayoritas masih dengan pola tradisional dan skala usaha sambilan. Hal ini disebabkan oleh besarnya investasi jika dilakukan secara besar dan modern, dengan skala usaha kecilpun akan mendapatkan keuntungan yang baik jika dilakukan dengan prinsip budidaya modern. PT. NATURAL NUSANTARA dengan prinsip K-3 (Kuantitas, Kualitas dan Kesehatan) membantu budidaya penggemukan sapi potong baik untuk skala usaha besar maupun kecil. 

Dream Project, Pertanian Modern Jepang Dengan Teknologi Robot

Gempa dan tsunami yang terjadi di Jepang pada bulan Maret 2011 yang lalu di Jepang telah menghancurkan sebagian besar lahan pertanian di sana, khususnya di kota Miyagi yang merupaka salah satu daerah yang paling parah kerusakannya. Pemerintah Jepang dibawah Departemen Pertanian berencana akan membangun sebuah pertanian masa depan dimana para robot yang akan bertani disana.

Mentan: Mencari Lompatan Lewat Bioteknologi

PetaniIndonesia, dimanapun anda berada. Bioteknologi memang bukan segala-galanya, tetapi dengan bioteknologi kemajuan pertanian Indonesia mungkin bisa lebih cepat atau lebih mudah dicapai. Bioteknologi dapat menyelesaikan masalah-masalah pertanian yang tidak dapat atau sulit diselesaikan dengan caradan teknologi konvensional. Petani Indonesia, dimanapun anda berada. Bioteknologi memang bukan segala-galanya, tetapi dengan bioteknologi kemajuan pertanian Indonesia mungkin bisa lebih cepat atau lebih mudah dicapai. Bioteknologi dapat menyelesaikan masalah-masalah pertanian yang tidak dapat atau sulit diselesaikan dengan cara dan teknologi konvensional.

Seminar Nasional "AKU DAN INDONESIA 2012"

Pembicara: Pandji Pragiwaksono dan Agung Baskoro Gedung B6, FBS, Unnes, 3 November 2012. Pukul 08.00 WIB - 15.00 WIB HTM: Pelajar Rp 30.000 Mahasiswa Rp 35.000 Umum Rp 40.000

Seminar Nasional dan Call for Essay Ekonomi Syariah 2012

Seminar Nasional Ekonomi Syariah 2012 by ISEG FEB Unpad Tema “Psikologis Masyarakat Indonesia Menuju Ekonomi Syariah” Peserta Mahasiswa seluruh Perguruan Tinggi Indonesia dan Masyarakat umum Pembicara Ahmad Ifham Sholihin (Human Resource Development BNI Syariah Pusat) Muhammad Yusuf Helmi (Karim Business Consulting) Prof. Dr. Jaih Mubarak, S.E., M.H., M.Ag. (DSN MUI untuk Pasar Modal, Guru Besar UIN Sunan Gunung Djati) Imam B. Prasodjo* (Sosiolog UI)Fasilitas Fasilitas: Seminar Kit, Sertifikat, Makan Siang Cara Daftar

LKTI Direktorat Perpustakaan UII Tingkat Nasional

Lomba karya tulis ilmiah tahun 2012 ini diselenggarakan oleh Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia . Peserta: siswa SLTA sederajat, mahasiswa dan Pustakawan. Deadline: 23 November '12 KATEGORI: Lomba ini khusus untuk kategori SLTA, Mahasiswa dan Pustakawan di seluruh Indonesia WAKTU DAN PELAKSANAAN: Mulai penerimaan naskah : 15 September 2012 Penerimaan naskah terakhir : 23 November 2012 jam 24.00 wib. Pengumuman pemenang : 07 Desember 2012 TEMA LOMBA KARYA TULIS/ KARYA TULIS ILMIAH: SLTA (silahkan pilih)

Lomba Poster EGSA Fair 2012

TEMA LOMBA POSTER EGSA FAIR 2012 Peran Generasi Muda Dalam Pelestarian Lingkungan Hidup. Penghargaan Tiga poster terbaik sebagai pemenang I, II, III dan juara favorit akan diberikan trophy, piagam penghargaan, dan uang tunai sebagai berikut : Juara I : Trophy Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta + Uang Pembinaan + Sertifikat Juara II : Trophy Bupati Kabupaten Sleman + Uang Pembinaan + Sertifikat Juara III : Trophy Rektor Universitas Gadjah Mada + Uang Pembinaan + Sertifikat Juara Favorit : Trophy Dekan Fakultas Geografi UGM + Uang Pembinaan + Sertifikat Jadwal Lomba Poster EGSAFAIR 2012 Pendaftaran Peserta                            : 1 – 10 November 2012 Batas Pengumpulan Karya (cap pos)   : Sabtu, 10 November 2012 Pengambilan Vote Karya Favorit         : 11 – 24 November 2012 Pengumuman finalis 10 besar               : Jumat, 16 November 2012 Presentasi finalis                                  : Sabtu, 17 November 2012 Penghargaan (Pengumuman Juara)       : Mingg

Photo Competition I LOVE BATIK INDONESIA

Photo Competition I LOVE BATIK INDONESIA by Indosat, Periode lomba:  30 September sd 31 Oktober 2012 dan akan ada pemenang setiap minggunya (sekarang sudah memasuki periode ke 3). Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2012. Kini saatnya kamu tunjukkin batik itu mem-BANGGAKAN dan dapatkan kesempatan mendapatkan hadiah iPhone 4S setiap minggunya dari Indosat. Syarat dan Ketentuan: Photo Competition I LOVE BATIK INDONESIA terbuka untuk semua orang tanpa terkecuali Harus pengguna Indosat (IM3, Mentari, Matrix) Pemenang akan ditentukan dari foto batik yang paling kreatif dan paling banyak mendapatkan vote. Foto harus menggunakan batik (baju, aksesoris, apapun yang berunsurkan batik) Jika foto TIDAK ada unsur batik, maka di anggap tidak sah atau diskualifikasi. Pemenang ditentukan dari vote paling banyak. Pemenang wajib mengirimkan data diri sesuai KTP atau tanda pengenal lainnya dan paling lambat adalah 2 minggu setelah tanggal

Lomba Artikel Matematika HIMATIKA FMIPA UNY

Peserta: mahasiswa S1 semua jurusan dari perguruan tinggi di wilayah DIY Lomba Artikel Matematika (LAM) merupakan salah satu program kerja dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika (HIMATIKA) FMIPA UNY yang merupakan salah satu wahana bagi mahasiswa (khususnya mahasiswa di wilayah DIY) untuk menggali lebih dalam pemahaman dan peningkatan kreativitas mahasiswa dalam bidang matematika. Tema Artikel: Lomba Artikel Matematika (LAM) 2012 mengangkat tema “Modelling Our World with Mathematics” Ketentuan Artikel : Artikel merupakan hasil karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan. Artikel ditulis dalam bahasa Indonesia. Peserta dapat mengirimkan lebih dari satu artikel dengan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 5.000,00 per artikel Artikel ditulis dengan ketentuan : Spasi 1,5 Margin kiri:4, atas:3, kanan:3, bawah:3 Font Timer New Roman ukuran 12 Jumlah halaman 3 sampai 6 halaman.

LKTI Tingkat Nasional, The 2nd AIRLANGGA IDEAS COMPETITION

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA TINGKAT NASIONAL THE 2nd AIRLANGGA IDEAS COMPETITION TEMA DAN SUB TEMA Kegiatan ini bertema ”Partisipasi Perguruan Tinggi dalam Membangun Kesehatan Nasional”, dengan sub tema: Pengembangan pengobatan tradisional. Perkembangan teknologi dalam kesehatan.  Pembangunan kesehatan nasional berbasis kesehatan masyarakat. KETENTUAN PESERTA

Lomba Apresiasi Pertanian 2012 by deptan.go.id

Heii teman teman ada info lomba menarik niih dari Departemen Pertanian RI. Ikut yuk lomba pertanian 2012 yang mempunyai katagori penulisan artikel pertanian, foto kegiatan pertanian dan masih banyak lagi.  Dapatkan total hadiah 239 juta lebih, dan mendapatkan anugerah jurnalistik dan penulis muda pertanian 2012. Buat kamu yang muda, kreatif dan peduli Pertanian Indonesia. Lets join with US!! T E M A Mengacu Pada : 4 Sukses Pembangunan Pertanian :  1. Pencapaian Swasembada dan Swasembada Berkelanjutan 2. Peningkatan Diversifikasi Pangan 3. Peningkatan Nilai Tambah, Daya Saing & Ekspor 4. Peningkatan Kesejahteraan Petani 7 Gema Revitalisasi Pertanian : 1. Revitalisasi Lahan   2. Revitalisasi Perbenihan dan Perbibitan 3. Revitalisasi Infrakstruktur dan Sarana 4. Revitalisasi Sumberdaya Manusia 5. Revitalisasi Pembiayaan Petani 6. Revitalisasi Kelembagaan Petani 7. Revitalisasi Teknologi dan Industri Hilir KATAGORI LOMBA : Penulisan Artikel Pertanian Katago

Peta Lokasi Seminar Nasional Riset Teknologi 2012

Berkaitan dengan Seminar Nasional Riset Teknologi 2012 yang bertempat di Aula Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta. Maka, berikut adalah peta perjalanan menuju UNS, terutama bagi teman-teman yang berasal dari luar daerah Surakarta. PETA SOLO MENUJU UNS Selanjutnya setelah mencapai gerbang utama Boulevard UNS, maka temen-temen dapat berjalan kaki menuju ke Fakultas Pertanian. Fakultas Pertanian terletak di sebelah Kanan jalan. Berikut peta UNS menuju Fakultas Pertanian PETA UNS MENUJU FAKULTAS PERTANIAN Terimakasih telah membaca postingan yang merupakan panduan untuk mencapai lokasi Seminar Nasional Riset dan Teknologi 2012 di Aula Fakultas Pertanian UNS.

INDIGENUS 2012

LOMBA CERPEN ISLAMI TINGKAT NASIONAL A. Ketentuan Peserta Peserta lomba cerpen islami adalah mahasiswa dan umum. Status mahasiswa dapat dibuktikan dengan menyertakan fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa pada berkas pengiriman. Status peserta umum dibuktikan dengan menyartakan fotokopi Kartu Tanda Penduduk pada berkas pengiriman. Tiap peserta melampirkan foto diri ukuran 3×4 beserta biodata secara terpisah (Download Formulir disini ) Peserta adalah perorangan Peserta dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 15.000,00. Biaya Pendaftaran dikirim ke (Bank BNI 46 no. Rek  0178235190 atas nama Mas “Agus DS”) Setelah membayar uang pendaftaran harap mengkonfirmasi ke nomor wiwin 085695473727 dengan format: Nama Lengkap (Penyetor)_Asal/Asal Univ_Jenis Lomba/SemNas_No Hp. Contoh : Iik Nurfagy_UNSOED _Lomba Cerpen Islami_085324058552 Bukti pembayaran disertakan dalam berkas pengiriman (dilampirkan atau di scan). Setelah melakukan pembayaran, harap konfirmasi ke CP. B. Teknis Penulisa

HIMAGHITA'S FESTIVAL 2012

Pada tanggal 14, 115, dan 16 Oktober 2012 kali ini ,dari HIMAGHITA akan mengadakan Great event HIMAGHITA atau yang biasa dikenal dengan HIMAGHITA FESTIVAL . Acara ini merupakan agenda tahunan terbesar Himaghita. Bagaimana tidak? Selama 3 hari berturut-turut akan ada 3 event besar berskala JOGLOSEMAR (Jogja, Solo, dan Semarang). Event tersebut adalah Bazar Pangan, SFCC (Student Food Creative Competition), dan yang terakhir adalah Aksi Pangan. Berikut Urutan Event Himaghita Festival 2012 : 1. Aksi Pangan "Traditional Snack as an Indonesian Culinary Heritage" - Festival Pangan - Kirab Pangan Hari Minggu, Tanggal 14 Oktober 2012 pukul 06.00 WIB - Selesai di Car Free Day Slamet Riyadi 2. Student's Food Creativity Competition "Inovasi Jajanan Tradisional sebagai Alternatif Pangan yang Sehat dan Aman" -Pengumuman finalis dan final SFCC -Presentasi karya tulis oleh para finalis dihadapan peserta SFCC dan dewan juri Hari Senin, Tanggal 15 Oktober 2012 pu

Tulis Essay mu di Data Print

Partisipasi DataPrint dalam memajukan dunia pendidikan Indonesia tidak henti-hentinya. Di tahun 2009, DataPrint pernah mengadakan program DataPrint Academy yang memberikan kesempatan kepada 30 orang pelajar SMA dari seluruh Indonesia untuk mengikuti workshop selama lima hari di bidang kreatifitas dan entrepreneurship. Kemudian di tahun 2011, sebanyak 700 orang pelajar dan mahasiswa telah menerima beasiswa pendidikan dengan total ratusan juta rupiah. Para penerima beasiswa berasal dari Pekanbaru, Bandung, Jakarta, Ponorogo, Kendari, Martapura, Dumai, Malang, dan lain-lain. Tahun ini, DataPrint kembali membuka program beasiswa bagi 700 orang pelajar dan mahasiswa. Program beasiswa dibagi dalam dua periode. Tidak ada sistem kuota berdasarkan daerah dan atau sekolah/perguruan tinggi. Hal ini bertujuan agar beasiswa dapat diterima secara merata bagi seluruh pengguna DataPrint.  Beasiswa terbagi dalam tiga nominal yaitu Rp 250 ribu, Rp 500 ribu dan Rp 1 juta. Dana beasiswa akan dib