Pekan Inovasi Mahasiswa Pertanian Indonesia (PIMPI) kembali hadir. Masih didukung oleh MITI (Masyarakat Ilmu dan Teknologi Indonesia), PIMPI 2014 mengambil tema “Gerakan Inovator Muda, Inspirasi Pertanian Indonesia”. Kompetisi ini merupakan ajang bagi mahasiswa-mahasiswi Indonesia untuk menyalurkan pemikirannya dalam bentuk proposal berbasiskan pertanian dan kearifan lokal. Melalui kegiatan tersebut diharapkan mampu menumbuhkan kreativitas, empati dan kontribusi mahasiswa terhadap pertanian Indonesia dalam upaya peningkatan keterampilan usaha, perbaikan lingkungan, peningkatan kesejahteraan dan sebagainya.
Adapun, tema yang diangkat dalam PIMPI 2014 ini adalah:
1. Inovasi Pangan Lokal Nusantara
2. Sosial Ekonomi dan Strategi Kebijakan Pertanian Indonesia
3. Inovasi Teknologi dan Energi Terbarukan untuk Pertanian Indonesia
2. Sosial Ekonomi dan Strategi Kebijakan Pertanian Indonesia
3. Inovasi Teknologi dan Energi Terbarukan untuk Pertanian Indonesia
Informasi selengkapnya tentang PIMPI 2014: http://forces.lk.ipb.ac.id/
Gabung dan tunjukkan kepedulianmu terhadap Pertanian Indonesia lebih maju!
Komentar
Posting Komentar